PERAN MODUL NUSANTARA TERHADAP ADAPTASI CULTURE SHOCK MAHASISWA UNIVERSITAS HKBP NOMMENSEN

  • Lamtiur Verawaty Simbolon Universitas HKBP Nommensen
  • Puspa Realita Gulo Universitas HKBP Nommensen
  • Morianus Gowasa Universitas HKBP Nommensen
  • Parlindungan Sitorus Universitas HKBP Nommensen
  • Juliper Nainggolan Universitas HKBP Nommensen
Keywords: Culture shock, Modul Nusantara, Adaptasi

Abstract

Pendidikan di Indonesia terus melakukan Inovasi. Salah satunya adalah penerapan Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM) di Universitas negeri maupun swasta pada tahun 2021(Abna et al. 2022). Universitas HKBP Nommensen (UHN) merupakan salah satu Universitas Swasta di Sumatera Utara, UHN juga ikut menerapkan Merdeka Belajar-Kampus Merdeka, salah satu kegiatannya yaitu Pertukaran Mahasiswa Merdeka Batch 2 (PMM 2) dimana sebanyak 348 mahasiswa Lolos dan 231 diantaranya ditempatkan di pulau Jawa. Penelitian ini bertujuan memberikan gambarkan.  Culture shock yang dialami mahasiswa UHN selama mengikuti pertukaran mahasiswa merdeka khususnya di Pulau Jawa. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode fenomenologi, naratif dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini seluruh mahasiswa PMM Outbond Universitas HKBP Nommensen dengan kampus tujuan berada di pulau Jawa yaitu sebanyak 231. Sedangkan sampel terdiri atas 3 orang mahasiswa dengan kampus tujuan; Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Jenderal Soedirman dan Universitas Diponegoro. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mata kuliah Modul Nusantara memiliki peran dalam adaptasi culture shock Mahasiswa Universitas HKBP Nommensen, yang meliputi adaptasi makanan, tata krama, bahasa, kebiasaan dan adat-istiadat di pulau Jawa.

Published
2023-03-31
Section
Articles