Pengaruh Model Pembelajaran REACT (Relating, Experience, Applying, Cooperating And Transfrring) Terhadap Hasil Belajar Fisika Pada Materi Listrik Dinamis Kelas X Dan Teori Kinetik Gas Kelas XI IPA Semester II SMA Swasta Santu Fransiskus Aek Tolang

  • Mula Sigiro

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) hasil belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran REACT pada materi ajar listrik dinamis kelas X dan materi ajar teori kinetik gas pada kelas XI IPA (2) aktivitas belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran REACT pada materi ajar listrik dinamis kelas X dan materi ajar teori kinetik gas pada kelas XI, dan (3) adanya pengaruh yang signifikan model pembelajaran REACT terhadap hasil belajar fisika pada materi ajar listrik dinamis kelas X dan materi ajar teori kinetik gas pada kelas XI IPA.

Jenis penelitian yang dilakukan adalah true eksperimental. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas X dan kelas XI IPA terdiri dari 3 kelas untuk kelas X dan terdiri dari 2 kelas untuk kelas XI IPA. Sampel didapat dengan memberikan tes kepada setiap kelas, sehingga diperoleh kelas X-A sebagai kelas eksperimen dan kelas X-C sebagai kelas kontrol serta kelas XI IPA-1 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPA-2 sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah instrumen tes, yaitu instrumen tes objektif yang telah divalidkan oleh 2 validator ahli.

Dari hasil penelitian didapatkan data yang normal dan homogen untuk kelas X dan kelas XI IPA. Uji hipotesis diperoleh thitung = 5,517 hasil ini dibandingkan dengan ttabel  pada taraf signifikan α = 0,05, dengan dk = 40 dan dk = 60 yaitu ttabel = 1,672 thitung > ttabel maka hasil hipotesis Ha diterima untuk kelas X. Uji hipotesis diperoleh thitung = 10,476 hasil ini dibandingkan dengan ttabel pada taraf signifikan α = 0,05, dengan dk = 40 dan dk = 60 yaitu ttabel = 1,678 thitung > ttabel  maka hasil hipotesis Ha diterima untuk kelas XI IPA . Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa hasil belajar fisika yang diajarkan melalui model pembelajaran REACT terhadap hasil belajar fisika pada materi listrik dinamis kelas X dan materi teori kinetik gas kelas XI IPA SMA Swasta Santu Fransiskus Aek Tolang mengalami peningkatan.

Published
2024-04-23